Program Keahlian Teknik Komputer Jaringan

Program Keahlian Teknik Komputer Jaringan

Sekarang ini jurusan TKJ merupakan jurusan yang sangat populer/banyak peminatnya, meskipun banyak sekali saingan dari jurusan TKJ yaitu jurusan RPL (Rekayasa Perangkat Lunak), jurusan Multimedia, dan lain-lain. Jurusan TKJ sangatlah mudah untuk dipelajari hanya modal kemauan untuk belajar dan belajar. Saya juga dulu tidak tahu apa itu TKJ, tapi setelah sekolah di jurusan ini saya jadi banyak tahu mengenai bagaimana memperbaiki PC, menginstalasi  LAN maupun yang lainnya.

 Modul TKJ – teknik komputer jaringan adalah modul yang di khususkan untuk mendukung proses belajar mengajar siswa di tingkat sekolah menengah kejuruan teknik komputer jaringan (SMK TKJ). Pada modul TKJ ini terdapat materi pokok yang mempelajari dasar awal hardware maupun software komputer serta jaringan komputer. Jaringan komputer yang meliputi LAN, MAN dan WAN juga di pelajari oleh siswa TKJ. TKJ adalah singkatan dari Teknik Komputer dan Jaringan ,  jurusan TKJ adalah jurusan yang terdapat di SMK.

siswa TKJ inilah yang mempelajari Modul teknik komputer jaringan selain mempelajari teori awal dari komputer dan jaringan mereka juga di bekali dengan praktik merakit komputer, merakit laptop. Disamping itu siswa TKJ juga mempelajari sofware seperti Sistem
Operasi Windows, Sistem Operasi Linux, cara menginsal sistem operasi dan masih banyak software yang lainnya
Jurusan Teknik Komputer Jaringan ini selain mempelajari itu semua mereka juga dibekali dengan trobleshoting komputer, perawatan komputer, perawatan peritnter dan perawatan hardware lainnya.

Dan berikut dari modul teknik komputer dan jaringan yang biasa di pelajari dalam jurusan ini :

  • Menginstal Pc
  • Melakukan perawatan Pc
  • Melakukan perbaikan Periperal
  • Melakukan perawatan Periperal
  • Alat – alat perbaikan Periperal Komputer
  • Instalasi Perangkat Jaringan Lokal (LAN)
  • Instalasi Perangkat Jaringan berbasis Luas (WAN)
  • Instalasi Perangkat Jaringan
  • Instalasi Sistem Operasi berbasis GUI
  • Dan lain – lainnya

Foto Jurusan

Bagikan :

Jurusan Sekolah

Program Keahlian Teknik ...
Program Keahlian Teknik ...
Otomatisasi dan Tata kel...

Agenda Sekolah

PPDB TA 2024/2025
00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik

Pengumuman Sekolah

No data was found

Hubungi kami di : 081379464073

Kirim email ke kamismkislamcipasung09@gmail.com